Resep Kue Pastel, Isi Sayuran yang Renyah di Mulut

Myrealstyle – Berikut ini kita mau membahas bikin Kue Pastel, Isi Sayuran. Resep kue pastel yang satu ini bisa untuk menemani hari Anda di segala suasana. Kue ini juga bisa menjadi santapan ringan di kala menemani Anda. Memang selalu membuat kita tidak mampu berpaling karena kenikmatan rasa yang di milikinya. Resep kue ini banyak di minati semua kalangan, dan tak heran lagi anak-anak pun juga banyak yang suka.

Bagi anda yang sangat suka dengan menu-menu berbahan seperti ini namun seringkali merasa bosan dengan cara pengolahannya yang kadang memang terkesan rumit. Dan di samping itu menu ini menu yang mudah untuk di buat. Dari pada kita penasaran pengen bikin, yuk kita simak Resep Kue Pastel, Isi Sayuran yang Renyah di Mulut.

Bahan Kulit :

  • 250 gram tepung terigu
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 40 gram margarin
  • 60 ml air
  • 1/2 sendok teh garam halus
  • Minyak untuk menggoreng pastel

Bahan Isi : 

  • 200 gram daging ayam, cincang kasar
  • 60 gram wortel, potong dadu kecil
  • 60 gram kacang polong
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 3 siung bawang merah, haluskan
  • 1/2 sendok teh garam halus
  • 1/2 sendok teh lada halus
  • 3 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat :

  1. Cara Membuat Isi Sayuran Pastel : panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan daging ayam, masak hingga berubah warna. Tambahkan wortel, kacang polong, daun bawang dan bumbu lainnya. Masak sambil di aduk hingga semua bahan matang. Angkat, dinginkan.
  2. Cara Membuat Kulit Pastel Renyah Krispi Agar Tidak Mudah Robek atau Sobek : Campur tepung terigu, telur, margarin dan garam. Aduk rata. Tambahkan air, uleni sebentar hingga terbentuk adonan yang bisa digiling.
  3. Giling adonan hingga ketebalan 1/4 cm dengan diameter 10 cm. Ambil satu lembar kulit yang telah di bentuk. Masukkan satu sendok makan bahan isi. Lipat dan wiru pada bagian tepinya. Lakukan hingga adonan habis.
  4. Panaskan minyak, goreng pastel dengan api sedang hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, sajikan, selamat mencoba.

Note : gunakan api kecil saja, kematangan sesuaikan oven / penggorengan masing-masing ya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *